Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama Operator dan Operator Lain, Lengkap! - Tagar Berita - Blog Kecantikan dan Perawatan

Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama Operator dan Operator Lain, Lengkap!

Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama Operator dan Operator Lain, Lengkap!
Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama Operator dan Operator Lain, Lengkap! - Pulsa sudah menjadi jajanan pokok setiap bulan bahkan tiap pekan bagi mereka yang menggunakan HP untuk berkomunikasi. Keberadaan penjual pulsa sudah semakin meluas, sehingga untuk mengisi pulsa masyarakat terbilang sangat mudah dan harganya pun cukup terjangkau. Tapi, sebagian ada yang saling transfer, baik antar teman, keluarga serta kerabat dekatnya dengan alasan tertentu.

XL merupakan operator yang menyediakan fitur transfer pulsa. Buat Anda yang ingin transfer pulsa XL tidak perlu kebingungan lagi, selain sudah tersedia fiturnya, di sini kami juga akan membagikan panduan mudah untuk transfer pulsa XL, baik sesama operator maupun untuk semua operator. Lebih singkatnya pembahasan, mari cermati ulasan kami berikut:

Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama XL

Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama Operator dan Operator Lain

Ada beberapa cara kirim pulsa XL ke sesama operatornya, salah satunya dengan cara menggunakan USSD dan SMS. Transfer pulsa melalui USSD, Anda harus mengetahui dua mode yaitu *123# dan *123*8461#. Kode ini bisa Anda pilih yang lebih mudah diingat.

Nah, lalu bagaimana cara transfer pulsa XL ke sesama XL menggunakan kedua kode tersebut? Untuk membagi pulsa XL melalui kode *123# Anda harus menerapkan panduan berikut:

- Pergi ke menu panggilan atau dial up
- Ketik kode *123#, lalu tekan opsi panggil.
- Setelah pop up muncul, pilih opsi mPulsa kemudian pilih Bagi Pulsa.
- Masukkan nomor yang ingin Anda kirim pulsa.
- Masukkan nominal pulsa yang ingin ditransfer.
- Klik Kirim atau OK.

Selanjutnya Anda juga bisa transfer pulsa XL melalui kode *123*8461# dengan mengikuti petunjuk berikut:

- Buka HP, lalu menuju ke menu dial atau panggilan.
- Masukkan kode *123*8461#.
- Pilih opsi Bagi Pulsa
- Ketik nomor tujuan yang ingin dibagikan pulsa.
- Masukkan juga jumlah nominal pulsa.
- Setelah itu, muncul pop up konfirmasi di layar, kirim kode yang tertera.
- Tunggu sampai ada pemberitahuan terkirim dari operator.

Buat Anda yang merasa sulit menghafal kode-kode di atas, bisa gunakan via SMS. Di bawah ini cara mudahnya:

- Buka aplikasi SMS pada HP.
- Masukkan format: BAGI (spasi) Nomor Tujuan (spasi) Nominal Pulsa yang akan ditransfer.
- Kirim format tadi ke nomor 168.
- Balas Y saat ada konfirmasi.
- Tunggu sampai ada notifikasi terkirim dari operator.

Cara Bagi Pulsa XL ke Indosat

Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama Operator dan Operator Lain

Ada beberapa cara transfer pulsa XL ke Indosat, salah satunya dengan menggunakan USSD dan SMS. Tapi dalam berbagi pulsa XL ke lain operator, Anda akan dikenakan biaya sesuai dengan nominal pulsa yang ingin dibagikan.

Biaya transfer pulsa XL paling murah hanya Rp. 1.000 saja dan biaya tertingginya cuma Rp. 6.000. Tentu angka ini sangat tidak memberatkan Anda mentransfer pulsa bukan?

Nah, lalu bagaimana panduan bagi pulsa XL ke Indosat melalui USSD?

- Masukkan kode *123# pada dial phone.
- Pilih opsi mPulsa pada pop up, lalu klik OK.
- Di pop up selanjutnya, pilih Bagi Pulsa.
- Lalu ketik nomer penerima pulsa.
- Masukkan juga jumlah nominal pulsa yang akan dikirim.
- Kirim nomor konfirmasi yang diterima sesuai perintah.
- Tunggu sampai ada pemberitahuan pulsa berhasil ditransfer.

Kalau Anda kesulitan menggunakan kode USSD ini, alternatifnya Anda bisa transfer pulsa via SMS melalui petunjuk berikut:

- Pergi ke aplikasi SMS di HP Anda.
- Masukkan format: BAGI (spasi) Nomor Tujuan (spasi) Nominal Pulsa yang akan dibagikan.
- Kirim SMS tersebut ke nomor 168.
- Tunggu sampai SMS konfirmasi masuk.
- Jika sudah diterima, balas SMS tersebut dengan Y.
- Selesai.

Cara Bagi Pulsa XL ke Tri

Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama Operator dan Operator Lain

Sama halnya dengan berbagi pulsa XL ke Indosat, Anda akan dikenakan biaya transfer sesuai nominal pulsa yang ingin dikirim ke nomor tujuan serta ada beberapa syarat lainnya yang harus dipenuhi.

Nah, lalu bagaimana cara transfer pulsa XL ke Tri? Ya, Anda bisa menggunakan via USSD dan SMS juga. Mengenai cara transfer pulsa dengan USSD Anda bisa ikuti petunjuk berikut:

- Ketik kode *123# pada menu panggilan.
- Pilih opsi mPulsa pada pop up, lalu klik OK.
- Di pop up selanjutnya, pilih Bagi Pulsa.
- Lalu masukkan nomor penerima pulsa.
- Masukkan juga jumlah nominal pulsa yang akan dikirim.
- Kirim nomor konfirmasi yang diterima sesuai perintah.
- Tunggu sampai ada pemberitahuan pulsa berhasil ditransfer.

Jika Anda ingin transfer pulsa XL ke Tri via SMS, ikuti panduan berikut ini:

- Masuk ke aplikasi SMS di HP Anda.
- Ketik format: BAGI (spasi) Nomor Tujuan (spasi) Nominal Pulsa yang akan dikirim.
- Kirim SMS tersebut ke nomor 168.
- Tunggu sampai SMS konfirmasi masuk.
- Jika sudah diterima, balas SMS tersebut dengan Y.
- Selesai.

Cara Bagi Pulsa XL ke Telkomsel

Cara Transfer Pulsa XL ke Sesama Operator dan Operator Lain

Ada juga fitur bagi pulsa XL ke Telkomsel, salah satunya dengan USSD. Mengenai cara transfer pulsa XL ke Telkomsel via USSD, Anda bisa menggunakan kode *123# dengan beberapa langkah berikut:

- Buka HP, masukkan kode *123# pada dial phone.
- Pilih opsi mPulsa, lalu klik OK.
- Di pop up selanjutnya, pilih Bagi Pulsa.
- Ketik nomor tujuan pulsa akan dikirimkan.
- Masukkan juga jumlah nominal pulsa yang akan dikirim.
- Kirim nomor konfirmasi yang diterima sesuai perintah.
- Tunggu sampai ada SMS pulsa berhasil ditransfer.

Bagaimana mudah sekali kan... panduan cara transfer pulsa XL ke sesama operator dan operator lainnya? Yuk, coba sekarang!
Tagar Berita adalah kumpulan artikel menarik yang membahas topik blog kecantikan, perawatan serta blog paling dicari netizen

Posting Komentar